Seru Gelar Karya P5P2RA

MTs Mahad Hadits Al-Junaidiyah Biru Gelar Karya Santri

MTs Ma’had Hadits Al-Junaidiyah Biru– telah menerapkan kurikulum merdeka P5P2RA  (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin) bagi peserta didik kelas 7. Proses pelaksanaan P5P2RA dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan berlangsung kurang lebih 90 jam  dengan tahap pengenalan, kontekstual dan aksi atau dilakukan pagelaran karya yang dilaksanakan pada  Hari Rabu, tanggal 06 Desember 2023 berjalan lancar dan dipenuhi dengan keseruan.

P5P2RA  (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Profil Pelajar Rahmatan Lil Alamin) bertujuaan menumbuhkan jiwa kreativitas dan kesadaran peserta didik dengan memberikan pemahaman yang melibatkan aspek lingkungan, sosial dan ekonomi. Dengan P5P2RA dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan bisa berkonstribusi dan mengambil aksi nyata untuk membantu keberlanjutan hidup bumi dengan memanfaatakan serta mendaur ulang barang sehingga ekosistem tetap terjaga, mengurangi limbah khususnya limbah di Pondok Pesantren AL-junaidiyah Biru Bone

Kegiatan ini diihadiri oleh Wakamad, wali kelas dan guru pendamping serta seluruh santri kelas 7.  Pagelaran karya santri kelas 7  menampilkan dan mempersentasikan  bosara (wadah atau tempat yang digunakan menyajikan kue) yang terbuat dari gelas bekas, bunga terbuat dari botol minuman bekas dan vas bunga terbuat dari tutup botol minuman bekas. Selanjutnya guru yang bertugas sebagai tim menilai akan menilai dari karya dan hasil persentasi dari santri kelas 7 yang kemudian akan dilanjukan tahap refleksi oleh santri.

Harapan dari pagelaran karya ini adalah santri bisa mencintai lingkungan serta membantu keberlanjutan hidup bumi sesuai dengan tujuan P5P2RA  dengan tema Gaya Hidup Berkelanjutan.