One Lesson One Page Quran di PMJ Biru
Dr. Abu Khair, M.Sy Beri Apresiasi
Pondok Pesantren Modern Al-Junaidiyah (PMJ) Biru rutin menggelar upacara bendera tiap hari sabtu di pondok. Upacara digelar bersama seluruh santri, guru dan pembina pada lembaga pendidikan di PMJ Biru.
Sabtu, 12 Agustus 2023, Ustadz Ahmad Genda, M.Pd, Kepala MTs PMJ Biru, didapuk sebagai pembina upacara. Dalam amanahnya dibulan agustus, Ustadz Ahmad sampaikan pentingnya bersyukur atas nikmat kemerdekaan. Ia mendorong untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan dalam keberagaman.
Dikesempatan yang sama, beberapa santri dari MTs, MA dan PDF menerima hadiah Al-Quran yang diberikan langsung oleh Ustadz Dr. Abul Khair, M.Sy, Pimpinan PMJ Biru. Hal ini sebagai wujud apresiasi ponpes atas implementasi program One Lesson, One Page Quran (satu pelajaran, satu halaman Quran) pada lembaga pendidikan yang ada di PMJ Biru.
Salah seorang kepala lembaga yang ditemui, Kepala MA PMJ Biru, Ustadzah Mastati Suhardy, M.Pd, menjelaskan jika program ini memiliki nilai positif bagi santri, khususnya dalam membentuk karakter Qurani generasi muda. Selain itu, program ini juga selaras dengan merdeka belajar yang berorientasi pada pelajar berjiwa Pancasila Rahmatan lil Alamin.